Bertumpu pada Kata, Merengkuh Cakrawala: Sehimpun Artikel Guru SMP Muhammadiyah 1 Gamping

Penulis

Angga Trio Sanjaya, M.Pd., dkk.

Tebal

14 x 21 cm| 244 halaman

ISBN

978-623-6424-80-3

Jenis

Nonfiksi (Esai)

Deskripsi:

Buku yang berada di tangan pembaca sekalian ini merupakan sekumpulan catatan kreatif dari para pendidik yang dengan serius dan suntuk memilin ide serta gagasan, lantas mengupayakannya menjadi sekumpulan tulisan. Tentu saja tujuan dari lahirnya tulisan ini tidak lain agar dapat memberikan manfaat bagi kehidupan. Harapan sederhana demikian tidak berlebihan, jika bertolak dari pemahaman bahwa tulisan merupakan salah satu bahan utama agar ibadah membaca dapat dilakukan. Maka, membuat tulisan sebagai bahan untuk dibaca juga merupakan catatan amal kebajikan.

Kirim Pesan
kirimkan pesan kepada admin untuk mengecek ketersediaan buku Bertumpu pada Kata, Merengkuh Cakrawala: Sehimpun Artikel Guru SMP Muhammadiyah 1 Gamping